Vio Hotel Cihampelas, Kecil Namun Berkelas di Pusat Kota Bandung
Vio Hotel Cihampelas Bandung |
Desember 2015 lalu, kembali saya berkesempatan ke Bandung bersama nyonya-nyonya cantik yang tergabung dalam sebuah organisasi wanita. Tujuan utama kita adalah berkunjung ke sebuah pusat pendidikan anak-anak berkebutuhan khususnya. Sisanya satu hari adalah untuk menikmati keindahan kota yang makin cantik itu dibawah kepemimpinan Walikota Ridwan Kamil nan ganteng plus lucu :D
Semua perjalanan kami diurus oleh tour travel dan pemilihan hotelnya pun oleh pihak travel. Ketika kami dijemput di Bandara Husein Sastranegara, Kang Andy sang guide mengatakan hotel tempat kami menginap adalah Vio Hotel Cihampelas , yang berada di Jl. Cihampelas 108 Bandung.
Saya sontak girang, karena saya tahu kawasan Cihampelas ada di pusat kota Bandung dan surganya belanja. Terbayang sudah asyiknya belanja tanpa harus buru-buru karena toh hotel kami berada di kawasan tersebut.
Kami sampai di Vio Hotel Cihampelas malam hari. Sebuah bangunan berlantai tiga dengan warna ungu yang ngejreng langsung membuat jatuh cinta. Konsepnya minimalis tapi berkelas dengan desain modern. Hotel itu sepertinya sedang penuh tamu, karena ada dua bus besar yang parkir di depannya.
Memasuki lobi hotel yang minimalis, kami langsung diarahkan masuk lift menuju lantai masing-masing kamar sesuai nomor kunci. Kebetulan kamar saya berada di lantai dua. Karena konsepnya yang minimalis, antara kamar dipisahkan oleh lorong berdiameter sekitar 1 meter. Namun pemilihan warna dinding yang cerah tidak membuat hotel ini terlihat sempit.
Memasuki kamar yang akan saya tempati bersama teman, kesan bersih dan modern langsung terpancar. Kamar yang kami tempat tipe Comfort Room, terdiri dari satu bed besar, tv, lemari, minibar, meja, kursi dan AC. Kamar mandinya juga modern dan bersih. Kamar lain di hotel ini bertipe Cozy Room, Classy Room dan Trivio Room. Tarifnya dimulai dari 300 ribuan hingga 1,5 juta.
Fasilitas di kamar hotel ini standar seperti kamar hotel lainnya. Ada jendela kaca yang bisa memanjakan mata melihat pemandangan luar.
kamar mandi yang bersih dan modern |
Fasilitas di kamar hotel ini standar seperti kamar hotel lainnya. Ada jendela kaca yang bisa memanjakan mata melihat pemandangan luar.
Tidur malam terasa sangat nyenyak karena kecapekan selama perjalanan. Usai mandi dengan air hangat, saya turun ke bawah untuk sarapan. Ternyata sangat ramai. Tempat makan kecil yang berada di sisi kanan lobi hotel itu penuh sesak hingga ke luar. Bahkan pengelola hotel seperti sengaja menyediakan meja-meja di bagian depan supaya bisa sarapan dengan nyaman.
Tamu yang memenuhi lobi pagi itu ternyata adalah pelajar dari Kalimantan. Mereka rombongan dua bus yang tadi malam parkir di depan hotel. Kami harus bersabar menunggu piring dan gelas yang tidak cukup. Kondisi ini pantas dimaklumi karena para pelajar yang berjumlah puluhan orang itu harus berburu waktu juga untuk berwisata dalam waktu yang bersamaan.
Sementara untuk makanan sarapannya ada roti bakar, bubur pulut hitam, nasi dengan lauk, mie goreng dan puding. Sementara minumannya, teh, kopi dan air jeruk dingin.Yang menarik perhatian saya di hotel ini tidak ada karyawan wanita. Semuanya pria dari resepsionis hingga bagian waitres.
Sebagai hotel yang berada di pusat kota dan berada di sekitar distro, saya bisa memaklumi jika hotel ini memang lebih cocok untuk sekedar menginap, melepas lelah usai jalan-jalan dan belanja. Hotel ini tidak cocok bagi Anda yang menginginkan tinggal untuk santai dan berleha-leha memanfaatkan fasilitas lain selain di kamar. ya..hotel ini sepertinya memang khusus untuk wisatawan yang full menghabiskan waktunya seharian hingga malam untuk berwisata daripada ngadem di hotel :D
Jadwal yang padat membuat saya baru bisa jalan-jalan dan belanja pada malam kedua. Meski sudah malah dan capek tapi tidak ragu untuk keluar di sepanjang jalan Cihampelas. Toh hotelnya sangat dekat dan cukup berjalan kaki.
Pagi harinya suasana tempat makan sudah lengang karena rombongan pelajar itu sudah check out. Makanannya masih standar yang sama. Hanya beberapa menu yang beda. Di depan hotel sejumlah pedagang menjajakan barang untuk oleh-oleh, seperti sandal, keset, baju, gantungan kunci hingga tas plastik.
Kehadiran pedagang ini ternyata sangat membantu apalagi bagi kami kaum ibu yang masih merasa kurang oleh-oleh. Toh harga barang yang ditawarkan juga sama di toko souvenir dan harganya jauh lebih miring.
Dua malam menginap di Vio Hotel Cihampelas, sungguh berkesan. Semoga bisa kembali datang. Bandung tak akan pernah kulupakan, seperti aku akan selalu ingat kamu...eh :D
Tamu yang memenuhi lobi pagi itu ternyata adalah pelajar dari Kalimantan. Mereka rombongan dua bus yang tadi malam parkir di depan hotel. Kami harus bersabar menunggu piring dan gelas yang tidak cukup. Kondisi ini pantas dimaklumi karena para pelajar yang berjumlah puluhan orang itu harus berburu waktu juga untuk berwisata dalam waktu yang bersamaan.
sarapan di depan hotel :) |
Lobi hotel dan bagian kanan untuk sarapan |
mejeng di depan hotel |
Jadwal yang padat membuat saya baru bisa jalan-jalan dan belanja pada malam kedua. Meski sudah malah dan capek tapi tidak ragu untuk keluar di sepanjang jalan Cihampelas. Toh hotelnya sangat dekat dan cukup berjalan kaki.
Pagi harinya suasana tempat makan sudah lengang karena rombongan pelajar itu sudah check out. Makanannya masih standar yang sama. Hanya beberapa menu yang beda. Di depan hotel sejumlah pedagang menjajakan barang untuk oleh-oleh, seperti sandal, keset, baju, gantungan kunci hingga tas plastik.
berburu oleh-oleh di lapak sekitar hotel |
Kehadiran pedagang ini ternyata sangat membantu apalagi bagi kami kaum ibu yang masih merasa kurang oleh-oleh. Toh harga barang yang ditawarkan juga sama di toko souvenir dan harganya jauh lebih miring.
Dua malam menginap di Vio Hotel Cihampelas, sungguh berkesan. Semoga bisa kembali datang. Bandung tak akan pernah kulupakan, seperti aku akan selalu ingat kamu...eh :D
wah saya juga belum pernah nginep di sana..
BalasHapusnampak bagus yaa kamarnya..
seragamnya unyu mbaa.. warna kesukaan saya hehehe
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapus